Doyoung NCT Siap Adu Akting Bareng Han Ji Hyo Dalam Drama Terbaru To X Who Doesn’t Love Me

Salah satu anggota NCT, Doyoung akan kembali tunjukkan kemampuan aktingnya, membintangi drama terbaru dari CJ ENM bersama aktris Han Ji Hyo.
Drama terbaru yang bertajuk To X Who Doesn’t Love Me ini akan menceritakan tentang kisah percintaan anak muda di usia 20-an serta perjuangan mereka untuk mencapai mimpinya.

Han Ji Hyo akan membintangi Seo Hee Soo, seorang mahasiswi yang merupakan calon penulis lirik. Sementara itu Do Young NCT akan menjadi lawan mainnya sebagai Jung Si Ho.
Sebelumnya, Doyoung telah melakukan debut sebagai aktor melalui Midnight Cafe Season 3 – Mountain Uniform Stalker. Mengenai dipilihnya Ia sebagai karakter utama dalam drama yang akan tayang di TVing “Saya bersyukur atas kesempatan berharga untuk berakting lagi. Saya akan melakukan yang terbaik untuk menunjukkan sisi baik saya.”

Drama To X Who Doesn’t Love Me dijadwalkan untuk mulai rilis episode pertamanya pada bulan Juni 2022 mendatang. (www.kpopchart.net)